Minggu, 18 Agustus 2024

Rayakan HUT RI, NasDem Prabumulih Bantu Veteran dan Kenalkan Calon Walikota


PRABUMULIH INFO
- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kota Prabumulih menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung kesejahteraan masyarakat, khususnya para pahlawan yang telah berjasa bagi negara. Pada Minggu, 18 Agustus 2024, bertempat di sekretariat Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Prabumulih, DPD Partai NasDem Prabumulih menyerahkan bantuan tali asih berupa paket sembako kepada 100 orang anggota Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI), Piveri, dan Warakauri di Kota Prabumulih.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Sekretaris DPD NasDem Prabumulih, Gusti Randa, mewakili Ketua DPD NasDem Prabumulih, Suherli Berlian ST, yang akrab disapa Calik. Kegiatan ini menjadi bukti nyata dari kepedulian Partai NasDem terhadap para veteran yang telah berjasa dalam memperjuangkan kemerdekaan dan kedaulatan Negara Republik Indonesia.

Ketua DPD Nasdem Kota Prabumulih, Suherli Berlian ST menegaskan bahwa pemberian bantuan tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian Partai NasDem terhadap para veteran.

"Ini adalah bentuk kepedulian NasDem kepada para pejuang bangsa. Jangan dilihat dari nilainya, tapi dari niat tulus kami untuk membantu dan menghargai jasa-jasa mereka," ungkap Calik.



Ia juga menambahkan bahwa kegiatan sosial semacam ini merupakan program rutin yang selalu dilaksanakan oleh Partai NasDem Prabumulih. "Setiap tahun, terutama dalam momen-momen penting seperti peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia, kami selalu berupaya memberikan bantuan kepada mereka yang telah berjasa bagi negara," jelasnya.

Program bantuan ini, lanjut Calik, diharapkan dapat menjadi sarana bagi Partai NasDem untuk lebih dekat dengan masyarakat, khususnya para veteran yang merupakan bagian penting dari sejarah perjuangan bangsa. "Kami berharap kehadiran Partai NasDem dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, terutama mereka yang telah berjuang demi kemerdekaan kita," imbuhnya.

Selain memberikan bantuan tali asih, DPD Partai NasDem Prabumulih juga memanfaatkan kesempatan tersebut untuk mensosialisasikan pasangan calon walikota dan wakil walikota yang akan diusung oleh Partai NasDem dalam Pilkada Prabumulih 2024 mendatang. Pasangan calon yang dimaksud adalah Hj Ngesti Ridho Yahya dan H Mat Amin, yang kini tengah menjadi perhatian utama dalam kontestasi politik di Prabumulih.



Sementara, Sekretaris DPD NasDem Prabumulih, Gusti Randa, menyampaikan harapannya agar para veteran dapat mendukung pasangan calon tersebut. "Kami memohon doa restu dan dukungan dari para veteran untuk kelancaran dan kemenangan pasangan Hj Ngesti Ridho Yahya dan H Mat Amin dalam Pilkada 2024 nanti," ujarnya.

Menurut Gusti, kegiatan sosialisasi dan pemberian bantuan kepada masyarakat merupakan bagian dari strategi Partai NasDem Prabumulih untuk mendekatkan diri kepada konstituen, terutama menjelang Pilkada. "Kegiatan seperti ini rutin kami gelar, sebagai upaya kami untuk terus berinteraksi dengan masyarakat dan memperkenalkan program-program yang kami tawarkan," tambahnya.

Untuk dikethaui, sejak keluarnya dukungan resmi dari Partai NasDem untuk pasangan Hj Ngesti Ridho Yahya dan H Mat Amin, DPD NasDem Prabumulih langsung tancap gas dalam mensosialisasikan pasangan calon tersebut. Berbagai upaya telah dilakukan, mulai dari kampanye door to door hingga pemberian bantuan sembako kepada masyarakat dan pihak-pihak yang membutuhkan. (wan)


0 komentar:

Posting Komentar